Sabtu, 24 Agustus 2013

5 Mobil Paling Minim Keluhan

Mobil-Paling-Minim-Keluhan
BlogOtomotif.com – Beberapa waktu yang lalu, J.D. Power Asia Pasifik 2012 baru saja menggelar survei yang yang bertajuk Indonesia Intial Quality Study (IQS) 2012. Survey ini bertujuan untuk mengamati dan mengkalkulasikan jumlah keluhan para pemilik kendaraan terhadap mobil yang mereka miliki.
Proses surveinya sendiri dilakukan berdasarkan respon terhadap 2.871 pemilik kendaraan baru yang melakukan pembelian kendaraan pada periode Oktober 2011 hingga Agustus 2012. Isi surveynya antara lain mengkaji lebih dari 200 gejala permasalahan yang meliputi 8 kategori, antara lain :
  • Eksterior kendaraan
  • Pengalaman berkendara
  • Fitur-fitur/pengendali/ tampilan
  • Audio/ entertainment/ navigasi
  • Tempat duduk
  • Ventilasi/ AC/ pemanas
  • Interior kendaraan
  • Mesin/ transmisi
Sebagai bahan evaluasinya, survey ini mengambil 55 model kendaraan penumpang dan utility vehicle dari 12 merek kendaraan di Indonesia. Semua permasalahan dirangkum per 100 kendaraan (PP100). Nilai PP100 yang lebih rendah mengindikasikan jumlah masalah yang lebih kecil dan kualitas yang makin bagus.
Hasilnya ? Ternyata kebanyakan mobil-mobil baru di Indonesia dilaporkan mengalami peningkatan yang cukup signifikan karena terus berkurangnya keluhan yang terjadi para penggunanya. Lalu apa saja mobil-mobil yang minim keluhan dari ke- 55 model tersebut ? Berikut ini Daftar 5 Mobil Paling Minim Keluhanberdasarkan segmen/kelasnya masing-masing :
Premium compact car
azda2-Hatchback-RZ
Peringkat pertama diduduki Mazda2 untuk segmen premium compact car dengan skor 68 PP100 atau mendapat 68 keluhan dari 100 mobil. Peringkat Mazda2 ini dibayangi oleh Suzuki Splash dan Toyota Yaris yang sama-sama mengantongi nilai 80 PP100. Jumlah keluhan rata-rata di segmen ini mencapai 77 keluhan di 100 mobil.
Entry SUV
Nissan-Juke
Nissan Juke berhasil memimpin peringkat teratas dengan skor 57 PP100 (57 keluhan di 100 mobil), kemudian disusul oleh Isuzu Panther dengan skor 63 PP100 dan Daihatsu Terios dengan skor 94 PP100. Rupanya segmen ini merupakan yang paling sering dikeluhkan oleh pengguna mobil. Rata-rata keluhan mencapai 104 keluhan di 100 mobil. Paling banyak diantara semua segmen.
SUV
Nissan-X-Trail
Jika segmen Entry SUV dikuasai oleh Nissan Juke, maka untuk segmen SUV juga masih dikuasi oleh Nissan dengan salah satu SUV besarnya yakni Nissan X-Trail. Mobil ini berhasil memimpin dengan skor 57 PP100. Disusul Mitsubishi Pajero Sport dengan skor 75 PP100 dan Toyota Fortuner dengan skor 84 PP 100. Rata-rata keluhan mencapai 85 di 100 kendaraan.
Entry MPV
Toyota-Avanza
Kalau yang ini sudah jangan ditanya lagi. Segmen entry MPV tentu dikuasai oleh mobil sejuta umat alias Toyota Avanza yang bulan kemarin menjadi model yang memegang kontribusi terbesar terhadap Rekor Penjualan Toyota di Bulan November 2012. Mobil ini memimpin peringkat dengan total skor : 79 PP100 atau mendapat 79 keluhan di 100 mobil, diikuti Daihatsu Luxio, dan Suzuki Ertiga yang sama-sama meraih skor 85 PP100.
Toyota-Kijang-Innova
Bukan hanya segmen entry MPV, Toyota juga memimpin di segmen MPV dengan Kijang Innova yang memiliki skor 67 PP100. Merek ini dibayang-bayangi Honda Freed (89 PP100), dan Nissan Grand Livina (97 PP100).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar